Menulis di blog atau website pribadi merupakan salah satu pekerjaan, hobi ataupun rutinitas yang sangat menyenangkan. Bisa dikatakan sangat menyenangkan untuk dilakukan, sebab dalam kita membuat tulisan, biasanya kita menulis sesuai dengan keahlian atau kepandaian kita dalam menulis. Namun, terkadang menulis juga bisa membuat bosan dan jenuh.
Kenapa menulis bisa membuat kita bosan dan jenuh? salah satu alasannya adalah karena dalam membuat tulisan atau artikel, kita membuatnya tidak sesuai dengan keahlian atau kemampuan kita.
(foto. ilustrasi) |
Kita ambil contoh, misalkan kita sangat menyukai tentang dunia wisata. Maka dengan menulis di blog tentang dunia pariwisata akan membuat kita bersemangat dalam menulis. Berbagai macam ide-ide akan keluar dalam kita membuat tulisan, karena keahlian kita dalam menulis sesuai dengan apa yang akan kita tulis.
"Saya tidak bisa menulis sebaik beberapa penulis lainnya. Bakat saya hanya menghadirkan cerita yang baik tentang hukum. Disitulah saya benar-benar menguasainya," dikutip dari pernyataan seorang penulis novel bertema hukum berkebangsaan Amerika Serikat, John Grishman.
Jadi, jika kita memiliki blog atau website pribadi, tidak ada salahnya jika kita menulis sesuai dengan kemampuan kita sendiri.
Tulisan ini saya buat berdasarkan pengalaman pribadi saya dalam menulis di blog pribadi saya ini. Terkadang banyak ide-ide yang muncul dikepala yang ingin saya tuangkan kedalam blog pribadi saya. Namun ide-ide yang saya dapatkan terkadang buyar begitu saja, lantaran ide-ide tulisan yang saya buat tidak sesuai dengan kemapuan atau keahlian saya dalam menulis.
Sering saya paksakan untuk membuat tulisan atau artikel-artikel yang sebenarnya tidak sesuai dengan kemampuan saya dan itu hanya akan membuat saya jenuh dan bosan dalam menulis. Dan jika telah tiba dalam tahap bosan atau jenuh, untuk sekedar membuka blog saja akan mebuat kita malas.
Setelah dipikir-pikir, saya pun memutuskan untuk membuat blog lagi yang isinya sesuai dengan kemampuan saya dalam membuat tulisan.
Demikianlah tulisan tentang "Menulislah Sesuai Dengan Kepandaianmu" saya buat. Semoga bisa memberikan manfaat untuk kita semua, terutama untuk saya pribadi sebagai penulis.
Post a Comment